Berikut 24 Desa di Ciamis yang Tergerus Proyek Pembangunan Jalan Tol Getaci

Rencana pembangunan jalan tol Getaci dari Gedebage hingga Cilacap
Rencana pembangunan jalan tol Getaci dari Gedebage hingga Cilacap. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ CIAMIS – Proyek pembangunan Jalan Tol Getaci (Gedebage-Tasimalaya-Cilacap) yang akan menghubungkan Jawa Barat dan Jawa Tengah akan berdampak pada 24 desa di 4 kecamatan di Kabupaten Ciamis.

Proyek jalan Tol Getaci ini merupakan salah satu inisiatif dari Pemerintah dalam upaya meningkatkan konektivitas antara kedua provinsi.

Baca Juga:  Diduga Karena Masalah Keluarga, Seorang Pria di Ciamis Nekat Bakar Diri hingga Tewas

Berdasarkan data yang dihimpun, proyek jalan tol Getaci memiliki total panjang mencapai 206,65 kilometer, dengan 171,40 kilometer berada di wilayah Jawa Barat dan 35,25 kilometer di Jawa Tengah.

Baca Juga:  Simak! Ini Dasar ODGJ di Ciamis Bisa Nyoblos saat Pemilu 2024

Jalan Tol Getaci akan melewati beberapa kabupaten dan kota, termasuk Kabupaten Bandung, Garut, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Ciamis, Kota Banjar, Pangandaran, dan berakhir di Cilacap, Jawa Tengah.

Khususnya untuk Kabupaten Ciamis, proyek Tol Getaci akan berdampak pada 24 desa yang terletak di 4 kecamatan berbeda.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Yakin Dunia Pariwisata di Kabupaten Sukabumi Akan Semakin Mendunia

Dalam skema rencana proyek ini, pengadaan lahan akan tetap berjalan meskipun proses konstruksi jalan tol telah mundur dari rencana awal akibat beberapa permasalahan terkait dengan lelang proyek tersebut.