Diguncang Gempa Tektonik 6,7, BPBD Nias Selatan: Masyarakat Panik

Plt Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Nias Selatan, Epaproditus Dakhi. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | NIAS SELATAN – Guncangan gempa tektonik 6,7 di Kabupaten Nias Selatan, Sumatera Utara mencapai 30 detik sampai 1 menit membuat sejumlah masyarakat di Teluk Dalam dan pulau-pulau Batu sempat panik dengan keluar rumah, Senin (14/3/2022) dinihari.

Baca Juga:  Waduh! Pakar Sebut Gempa Bumi di Nias Selatan Penuhi Syarat Terjadi Tsunami

Plt Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Nias Selatan, Epaproditus Dakhi mengatakan, laporan yang diterima BPBD Nias Selatan daerah paling terdampak gempa tektonik 6,9 di Teluk Dalam dan sekitar pulau-pulau Batu.

Baca Juga:  Karang Taruna Cianjur Gelar Rapat Kerja, Ini Tujuannya

“Guncangan gempa cukup kuat antara 30 detik sampai 1 menit,” ucapnya.

Dijelaskannya, gempa bumi tersebut membuat sebagian masyarakat panik dengan keluar rumah terutama di sekitar pulau-pulau Batu dan Kota Gunung Sitoli. Namun gempa terjadi dini hari sebagian masyarakat tidak merasakan guncangan gempa bumi tersebut.

Baca Juga:  Viral Pelajar Acungkan Sajam Sambil Konvoi Motor, Begini Langkah Disdik Kabupaten Purwakarta

“Karena tertidur lelap sehingga hanya sebagian yang keluar rumah, kalau siang hari, pasti panik sekali mengingat guncangannya cukup kuat,” terang Epaproditus Dakhi.