HMPI 2022, SMPN 2 Sukasari tanam Puluhan Pohon di Purwakarta

HMPI 2022, SMPN 2 Sukasari tanam Puluhan Pohon di Purwakarta
HMPI 2022, SMPN 2 Sukasari tanam Puluhan Pohon di Purwakarta

“Kami ingin mengajak dan mengenalkan kepada siswa SMPN 2 Sukasari untuk turut serta melakukan kegiatan bersama melakukan penanaman pohon pada saat peringatan Hari Penanaman Pohon Indonesia seperti saat ini,” ungkap Bro Heri.

Seperti yang diketahui bersama, lanjut dia, bahwa manfaat dari penghijauan dapat berfungsi sebagai penyaring panas sinar matahari di jalan, yang mampu menjaga keseimbangan kadar oksigen (O2) dan karbondioksida (CO2) serta mengurangi polusi dan meredam kebisingan.

“Kita akan mewariskan bumi yang semakin hijau semakin asri untuk anak cucu kita kedepan nanti. Makanya kita terus mengimbau kepada mayarakat rajin menanam pohon, menjaga lingkungan hidup, menjaga tanah supaya tetap subur, menjaga air supaya tetap terjaga,” Kata Bro Heri.

Dirinya berharap agar Kegiatan Penanaman Pohon ini, dapat ditindaklanjuti dengan perawatan pasca tanam untuk mempertahankan posisi tumbuh agar tetap tegak dan stabil.

“Sehingga apa yang kita tanam pada hari ini tentunya menjadi tanggung jawab kita semua untuk membuat alam dan lingkungan menjadi lebih baik dari hari ke hari,” imbuhnya.