Jelang Pemilu 2024, Disdukcapil Purwakarta Kebut Perekaman KTP untuk Pemilih Pemula

Disdukcapil Purwakarta
Kondisi Pelayanan di Kantor Disdukcapil Kabupaten Purwakarta. (Foto: Gin/JabarNews).

“Ada sekitar enam ribu orang yang belum melakukan perekaman E-KTP,” ucapnya.

Ia mengatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan berbagai upaya untuk mengejar jumlah warga yang belum melakukan perekaman E-KTP.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Ingin Bawaslu Petakan Potensi Pelanggaran saat Pemilu dan Pilkada 2024

“Untuk mengejar ketertinggalan itu, kami selain menambah jam kerja hingga hari Minggu. Kami juga melakukan jemput bola dengan datangi sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Purwakarta,” ujar Husni.

Baca Juga:  Polsek Jatiluhur Sambangi Pondok Pesantren As Salaaf Ciganea Purwakarta, Ini yang Dilakukannya

Lebih lanjut ia mengatakan, masyarakat yang belum memiliki E-KTP bisa melakukan perekaman di tiap kantor kecamatan yang ada di Kabupaten Purwakarta hingga di Kantor Disdukcapil dan Mal Pelayanan Publik (MPP) Bale Madukara.

Baca Juga:  Bambang Tirtoyuliono Pastikan Kota Bandung Siap Sambut Kirab Pemilu 2024

“Kecuali di Kecamatan Purwakarta, masyarakat bisa datang ke Kantor Disdukcapil dan MPP Bale Madukara,” kata Muhamad Husni. (Gin)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News