Momen HUT RI Ke-78, Bupati Hengky Kurniawan Beberkan Capaian Kerja Pemkab Bandung Barat

Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan saat upacara HUT RI ke-78. (Foto: Istimewa)

Hengki menjelaskan bahwa selama kepemimpinannya, Indikator kinerja daerah pada indeks pembangunan manusia dalam 5 tahun terakhir terus mengalami peningkatan.

Diantaranya, Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Bandung Barat dapat meraih 3 kaki opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia BPK RI.

Baca Juga:  Enam Objek Wisata di Kota Bandung Ditutup Sementara, Ini Tempatnya

Angka kemiskinan mengalami penurunan sebanyak 2%, angka pertumbuhan ekonomi mengalami kenaikan hingga 5,8%, disamping banyak prestasi lainnya yang telah diukir oleh seluruh jajaran pemerintah daerah Kabupaten Bandung Barat beserta kelompok binaan dan masyarakat baik di tingkat provinsi maupun nasional.

Baca Juga:  Bupati Hengky Kurniawan Dianugerahi Penghargaan Bhakti Ekonomi Desa

“Kami menyadari bahwa seluruh hal tersebut dapat terwujud berkat kerja keras serta kolaborasi dan inovasi dari seluruh jajaran pemerintah daerah dan stake holder yang terlibat di dalamnya. Semoga segala sesuatu yang telah dicapai selama ini dapat memberikan dampak positif serta bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kabupaten Bandung Barat” terangnya. (red)

Baca Juga:  Melalui Vidio, Tingkatkan Minat Belajar Daring Siswa di SD IT An-Najah Purwakarta

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News