New Vios Diam-diam Meluncur

JABARNEWS | JAKARTA – Tanpa perhelatan akbar PT. Toyota Astra Motor (TAM) meluncurkan New Vios pada Selasa (3/4/2018). Tanpa ekspos besar-besaran dan hanya mengirimkan rilis.

“New Vios ini tampil dengan desain baru. Sehingga meningkatkan kenyamanan dan keamanan bagi konsumen,” tutur Executive General Manager TAM Fransiscus Soerjopranoto seperti dikutip dari laman kompas.

Soerjo sebut terhitung 3 April 2018 ini Toyota New Vios resmi dijual di Indonesia. unit sudah tersedia di dealer Toyota sehingga bagi konsumen yang ingin membeli bisa melihat langsung dan test drive.

Baca Juga:  Deklarasi Jadi Kota Ramah lansia, Yana: Lansia Punya Peran Penting Dalam Pembangunan

Harga On the Road (OTR) untuk New Vios untuk DKI Jakarta berkisar dari Rp 291,1 Juta- 326 Juta. Kenaikan harga menurut Soerjo sekitar Rp 14,9 juta dari seri Vios sebelumnya.

“Kenaikan tersebut tidak terlalu signifikan. Sebab dari flagship grade dan kelengkapan tidak seperti ada kenaikan,” ujarnya lagi.

Baca Juga:  Pondok Pesantren di Depok Terbakar, Seorang Santri Lompat dari Lantai Dua

Ketika dikonfirmasi soal tak adanya launching yang besar-besaran Soerjo sebut sekarang memang tidak ada. Namun mereka menunggu momen yang lebih besar yakni Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2018 yang bakal digelar dari 19-29 April 2018 mendatang.

“Event IIMS 2018 di Jakarta Internasional (JI) Expo Kemayoran lebih tepat untuk launching New VIOS ini. Karena akan semakin ramai khalayak yang bisa mengetahui apa saja keunggulan produk baru kita ini,” katanya.

Baca Juga:  Wow, 40 Persen Kaum LGBT Di Kabupaten Cianjur Idap HIV/ADIS

Selain meluncurkan inovasi barunya, Soerjo juga sebut New Vios ini adalah bentuk dukungan Toyota kepada keinginan pemerintah khususnya Kementrian Perindustrian. Harapan pemerintah agar pasar sedan tanah air semakin ramai bisa diwujudkan Toyota melalui Vios terbarunya ini. (Yfi)

Jabarnews | Berita Jawa Barat