Partai NasDem Majalengka Memanas, Lima Ketua DPC dan Anggota DPRD Mengundurkan Diri

Pengurus Partai NasDem di Kabupaten Majalengka memutuskan mundur
Pengurus Partai NasDem di Kabupaten Majalengka memutuskan mundur. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ MAJALENGKA – Jelang Pemilu 2024, publik kembali dikejutkan mundurnya sejumlah pengurus partai di wilayah Jawa Barat. Kali ini mereka yang memilih mundur berasal dari Partai NasDem Kabupaten Majalengka.

Informasi yang dihimpun, para pengurus Partai NasDem di Majalengka yang memilih mundur berjumlah enam orang. Dari jumlah tersebut, diantaranya terdapat lima orang menjabat Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) atau pengurus tingkat kecamatan.

Baca Juga:  Banjir Kepung Ibu Kota Serdang Bedagai, BPBD: 36.027 Jiwa Terdampak

Sementara satu orang sisanya merupakan incumber anggota DPRD Kabupaten Majalengka bernama Dasim Raden Pamungkas. Saat ini Dasim diketahui masih menjabat sebagai anggota Komisi I DPRD Majalengka dan merupakan penyumbang suara terbanyak di Pileg 2019 untuk NasDem di Majalengka.

Baca Juga:  Dua Napiter di Lapas Kelas IIB Purwakarta Berikrar Setia pada NKRI

Kepada awak media, Dasim mengaku mundur dari NasDem karena persoalan penempatan daerah pemilihan (dapil) di Pileg 2024. Ia mengklaim dirinya mendadak ditempatkan di dapil V. Sedangkan sebelumnya dia berasal dapil IV. Menurut Dasim, ia tak dilibatkan dalam pengambilan keputusan penempatan tersebut.

Baca Juga:  Bawaslu Jabar Libatkan Perempuan dalam Pengawan Pemilu 2024

“Saya tidak diajak musyawarah, tiba-tiba, ujug-ujug, waktunya tidak jauh hari, sehingga itu merupakan tindak Ketua DPD yang tidak melaksanakan amanah,” kata Dasim dikutip dari detikJabar, Selasa (9/5).