Warga Alami Krisis Air Bersih, Polres Purwakarta Kirimkan Bantuan

Polres Purwakarta
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain saat memberikan bantuan air ke masyarakat. (Foto: Gin/JabarNews).

“Ngambil ke sawah Cilandak sana jauh, di sana ada tiga tempat, satu yang buat nyuci ada yang buat di bawa ke rumah ada juga yang bisa buat minum airnya agar bersihan,” ungkap Eti.

Saat ini Eti rela menunggu lama untuk mendapatkan bantuan air bersih dari Polisi, beragam wadah ia siapkan dan di simpan di depan rumahnya, mulai dari ember besar dan kecil jerigen hingga galon.

Baca Juga:  Sopir Bus Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang, Dijerat Pasal Berlapis

“Alhamdulillah terimakasih ini ada bantuan dari polisi air bersih, susah sekali kalo enggak ada air. Baju aja sampai tiga hari enggak di cuci,” ucap Eti.

Baca Juga:  Awal tahun 2022, BPBD Purwakarta Sebut Ada 14 Kejadian Akibat Cuaca Ekstrim

Pantauan warga terdampak kekeringan menunggu di depan rumahnya masing-masing dengan bermacam wadah disiapkan. Mereka sudah di arahkan untuk menunggu agar tidak terjadi keributan atau rebutan air.

Baca Juga:  Kebakaran di TPAS Cikolotok, Sebabkan Polusi Udara di Purwakarta

Menurut Kapolres Purwakarta AKBP Edwar Zulkarnain, menyiapkan ada empat truk tangki air yang akan di distribusikan pada warga terdampak kekeringan, setiap tangki berisi 4.000 liter air bersih.