Warga Keluhkan Pengecoran Jalan di Babakan Tasik Kutawaringin Mande Cianjur

Pembangunan cor jalan di Kampung Babakan Tasik, Desa Kutawaringin, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur dikeluhkan warga. (Foto: Mul/JabarNews)

JABARNEWS I CIANJUR – Pembangunan pengecoran jalan kebun, di Kampung Babakan Tasik, Desa Kutawaringin, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur dikeluhkan warga.

Pasalnya, informasi diterima tidak ada keterbukaan terpasang papan proyek, warga sebut diduga melanggar UU Keterbukaan Informasi Publik (KIP).

Baca Juga:  Emil Sebut Jusuf Kalla Mampu Ciptakan Perubahan Luar Biasa

“Ya! Karena proyek tersebut tanpa memasang papan nama informasi anggaran,” bilang Ketua LPM Desa Kutawaringin Solih Rosidin, kepada awak media, Minggu (21/5/2023).

Baca Juga:  Tiga Hari Tak Pulang, Seorang Pria Ditemukan Tewas Membusuk di Kali Cimenyan Bogor

Bahwa, masih tegasnya, bila adanya papan anggaran di lokasi, agar masyarakat bisa mengetahui sumber dana yang digunakan untuk pembangunan dan peruntukan manfaat untuk apa. Hal ini merupakan pelanggaran, karena tidak sesuai Undang Undang (UU) dan peraturan lainya. Nah! Ada apa ini.

Baca Juga:  VIDEO: Viral, Kades Cantik Asal Subang Lawan 'Preman' Penolak Perbaikan Jalan Umum

“Ya! Apakah ada unsur dugaan kongkalingkong,” sebutnya.