Borong 18 Medali Emas, Jabar Juara Umum Kejurnas Arum Jeram 2022

Penyerahan medali Kejurnas Arum Jeram 2022
Kontingen Jawa Barat menerima medali emas pada Kejurnas Arum Jeram 2022. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ JATIM – Provinsi Jawa Barat (Jabar) kembali meraih prestasi. Kali ini dalam bidang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Arung Jeram 2022. Dengan meraih 18 medali emas, tim kontingen Jawa Barat dinyatakan sebagai juara umum.

Seperti diketahui, Kejurnas Arum Jeram 2022 berlangsung pada 30 November hingga 4 Desember di Sungai Pekalen, Probolinggo, Jawa Timur. Kejuaraan ini menjadi bagian dari persiapan Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024.

Baca Juga:  Tinjau Alun-Alun Kota Sukabumi, Ridwan Kamil Bilang Begini

Pada kesempatan kali ini, kontingen Jawa Barat memimpin klasemen akhir dengan perolehan medali emas sebanyak 18 dan dua perunggu.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Jawa Barat, Dian Rahadian mengaku bangga dengan raihan medali kontingen Jawa Barat. Ia pun mengaku sangat mengapresiasi atas capaian para atlet dalam kejurnas kali ini.

Baca Juga:  Pemkab Bekasi Gelontorkan Anggaran Rp2,1 Miliar untuk Perbaikan PJU

“Atlet-atlet arum jeram jawa barat kebanggan kita semua alhamdulilah sudah menjadi juara umum ini sebuah kebangaan yang luar biasa bagi masyarakat jawa barat,” ucap Dian di Kota Bandung, Selasa, (6/12).

Baca Juga:  Jelang Pemilu 2024, DPRD Jawa Barat Ingatkan Ini

Kata Dian, dalam kejurnas arung jeram kali ini atlet Jawa Barat menunjukan kesiapan dan mentalitas juara. Hal itu terbukti dari raihan mendali emas tim arung jeram asal Jawa Barat.