PKB Kekeh Capreskan Gus Muhaimin, Cucun Syamsurijal: Amanat Muktamar Sudah Final

Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal saat ditemui seusai menghadiri acara Color Run Soljer di Majalaya, Kabupaten Bandung, Minggu (20/11/2022). (Foto: Rian/JabarNews).

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Fraksi PKB DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal kekeh untuk tetap mengusung Ketua Umum Abdul Muhaimin Iskandar alias Gus Muhaimin sebagai calon presiden (Capres) di Pilpres 2024.

Baca Juga:  Prabowo Subianto Tak Ambil Pusing Banyak Elite Jelekkan Dirinya: Yang Penting Dicintai Rakyat Desa

Dia mengatakan, keputusan PKB mengusung Gus Muhaimin sebagai Capres merupakan mandat dari muktamar yang merupakan forum tertinggi dalam partai.

“Amanat muktamar sudah final adalah mencalonkan Gus Muhaimin sebagai presiden,” kata Cucun ditemui seusai menghadiri acara Color Run Soljer di Majalaya, Kabupaten Bandung, Minggu (20/11/2022).

Baca Juga:  Sudah Waktunya Kader NU Harus Ambil Andil Dalam Pilkada Purwakarta

Saat ini, PKB bersama Partai Gerindra tergabung dalam koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR). Partai Gerindra sendiri telah memutuskan untuk mengusung Ketua Umum Prabowo Subianto sebagai Capres.

Baca Juga:  Kapolri Sigit Tekankan Personel Harus Paham Tugas dan Cara Bertindak saat Amankan KTT ASEAN

Apabila Gus Muhaimin pada akhirnya harus menjadi calon wakil presiden (Cawapres), Cucun mengatakan, ada mekanisme yang akan ditempuh PKB untuk membahas keputusan tersebut.