Ribuan Warga Sukamukti Purwakarta Terisolasi Akibat Jembatan Ambruk, Pemerintah Diminta Gerak Cepat

Jembatan di Kampung Cibayongbong, Desa Sukamukti Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta ambruk, ribuan warga terisolasi. (Foto: Dok. Polsek Maniis).

“Peristiwa longsor yang menyebabkan putusnya jembatan Cibayongbong diduga akibat dari tingginya curah hujan di wilayah Kecamatan Maniis selama beberapa hari terakhir,” kata Suparlan saat dihubungi melalui telepon selulernya, pada Minggu (13/3/2022).

Baca Juga:  Pria Ini Gagal Nikahi Gadis Purwakarta, Permintaan Mahar Calon Istri Jadi Alasan

“Akibatnya tanah dan tanggul penyangga jembatan mengalami abrasi dan tidak kuat menahan beban jembatan,” tambahnya.

Sementara itu, warga setempat meminta pemerintah untuk bergerak cepat membenarkan jembatan yang ambruk tersebut.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Lakukan Sterilisasi Gereja dalam Pelaksanaan Paskah

Pasalnya, ada ribuan warga Sukamukti yang terisolasi akibat ambruknya jembatan tersebut.

“Minimal bisa di lalui untuk sementara, takutnya kalau ada warga sakit kritis butuh pertolongan penanganan dokter atau ibu hamil yang harus segera dibawa ke dokter,” ucap salah seorang warga di Sukamukti. (Red)

Baca Juga:  Turnamen Badminton Kapolres Cup 2022 Meriahkan HUT Bhayangkara Ke 76 di Purwakarta